Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan transmigrasi Kabupaten Wonosobo bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Wonosobo mengadakan Pelatihan Ketrampilan Tata Boga untuk anak-anak asuh LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Wonosobo dan Panti Asuhan Darul Hadlonah, dari tanggal 25 Januari 2025 - 29 Januari 2025 di Balai Latihan Kerja (BLK) Wonosobo.

Dalam Pembukaan Pelatihan tersebut, Ketua Baznas Kabupaten Wonosobo, H Priyo Purwanto menyampaikan maksud dan tujuan Pelatihan Tata Boga ( membuat Roti dan Kue ) untuk anak-anak Panti Asuhan Muhammadiyah dan Panti Asuhan Darul Hadlonah agar kedepan anak-anak memiliki keterampilan wira usaha yang mandiri dan berdampak pada menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Wonosobo. Semoga dengan maksud baik akan menghasilkan yang baik kedepannya.

Firman Cahyadi, Kepala UPTD BLK Kabupaten Wonosobo menyampaikan bahwa Pelatihan Tata Boga yang diikuti 40 anak terdiri dari 20 anak asuh dari LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Kauman dan 20 anak asuh dari Panti Asuhan Darul Hadlonah Manggisan bagian dari upaya mengisi libur panjang ini dengan menambah ketrampilan dan belajar bersama langsung praktek membuat aneka macam roti dan kue dengan pendampingan instruktur dan dukungan sarana prasarana yang memadai.

Diharapkan lewat pelatihan ini anak-anak Panti Asuhan memiliki bekal yang berguna di masa depan dan menjadi pribadi-pribadi yang produktif, memiliki etos kerja dan nilai tambah yang positif untuk kehidupannya nanti.

Dengan bimbingan para Instruktur pelatihan tata boga selama 5 hari itu berjalan baik, anak-anak asuh Panti tampak bersemangat, gembira dan tidak terasa capek membuat aneka macam Roti dan Kue dari jam 08.00 - 15:30.
Alhamdulilah anak-anak Panti Asuhan Muhammadiyah bisa membuat beberapa macam antara lain perharinya :
1. Roti kering 4 macam ( Palm chese, Chui kaoso, Bila salju, Thumrin Chaoco), dan Lumpur syurga
2. Marker Cake dan Mandarin Cake
3. Roti pisang coklat, Roti Sosis keju, Bapak
4. Roti kopi, Roti sobek, Roti Unyil, Roti gulung ambon, Pizza mini
5. Donat, Brownies Amanda, Fudgy Brownies, Dessert box


Comments
No comments yet. Be the first to comment!